Thursday, January 18, 2018

Matematika Bukanlah Bagian dari Ilmu Pengetahuan Alam

Halo, Sobat Pembelajar!

Pusing ga sih saat mendapatkan soal Matematika? Terus mengeluh, "Ih, gue kan bukan anak IPA, kenapa sih harus belajar Matematika?!"

Nah, di sini Admin Pembelajar mau memberitahu nih, Matematika itu bukanlah cabang ilmu dari Ilmu Pengetahuan Alam loh.

Image result for mind blown
Ilmu Pengetahuan Alam punya beberapa cabang ilmu yang standar dipelajari di sekolah. Di antaranya adalah Fisika, Kimia, dan Biologi. Lalu, kenapa Matematika bukan merupakan cabang ilmu IPA? Padahal kan kerjaannya sama. Ngitung-ngitung juga.



Dalam ilmu Matematika, ada yang disebut sebagai Aksioma Matematika. Aksioma Matematika berarti dalam Matematika, sesuatu akan menjadi benar apabila dianggap sebagai sesuatu yang benar.

Contohnya, dalam matematika, 1 : 0 = ∞. Bagaimana bisa? Padahal otak kita sama sekali tidak bisa memikirkan bagaimana sebuah pisang dibagikan ke tidak ada orang, dan setiap orang mendapatkan pisang sebanyak tak hingga?

Contoh lain adalah saat kita membagi 1 dengan 1/10, hasilnya menjadi 10. Andaikan saja kita membeli semangkok bakso, lalu supaya dapat banyak, kita bagi mangkok baksonya menjadi 1/10 buah. Alhasil, kita mendapatkan 10 mangkok bakso. Gimana tuh?

Nah, di sisi lain, Ilmu Pengetahuan Alam menerapkan betul-betul prinsip bahwa teori harus dapat dibuktikan di dunia nyata. Oleh karena itu, Matematika bukanlah bagian dari Ilmu Pengetahuan Alam.

Lalu, mengapa Ilmu Pengetahuan Alam banyak berhitung?

Nah, seringkali Aksioma Matematika yang disepakati berjalan berdampingan, dan dapat digunakan sebagai pendekatan dalam Ilmu Pengetahuan Alam. Jika ada sesuatu yang bertentangan dalam Matematika, karena menggunakan Aksioma, sesuatu yang bertentangan itu tinggal kita katakan sebagai sesuatu yang salah, maka ia akan menjadi salah :D

Singkatnya, Matematika membuat dan mengeksplorasi sebuah dunia yang ia ciptakan sendiri, sedangkan Ilmu Pengetahuan Alam mengeksplorasi dunia nyata.